Cara Flash Evercross A75A Bintang Sendiri dengan Mudah

Halo, GengsNgobrolin soal dunia smartphone emang gak akan pernah ada habisnya. Nah, sebelum dibahas mengenai cara flash untuk Ecercoss, ada hal yang harus kamu terlebih dahulu.

Setiap smartphone tidak akan selamanya dalam kondisi oke-oke aja.Ya, kan kalau memang sudah dipakai dalam waktu yang lama, tidak mungkin kinerjanya akan terus sama seperti pertama kali dipakai. Mungkin smarthphone-mu mengalami ngelag, eror, dan lain-lain?

Itu adalah beberapa hal yang mungkin terjadi kalau sebuah smartphone sudah lama digunakan dan tentunya membutuhkan pertolongan. Salah satunya dengan cara di-flash. Cara ini sering digunakan oleh sebagian banyak orang, karena memang tidaklah terlalu sulit.

Sebelum memasuki cara-caranya, kamu simak dulu bahan apa saja yang diperlukan.

Bahan Flashing 

  1. Spreadtrum Flashtool  
  2. Spreadtrum USB Driver
  3. Download Firmware

Langkah-langkah dalam Melakukan Flashing

  1. Pertama, kamu harus pastikan dulu kondisi ponselmu yang akan di-flash. Usahakan kondisinya dalam keadaan yang baik dan baterainya sekitar 50% atau lebih.
  2. Download dan ekstrak semua bahan di atas yaitu USB DriverFlash Research Download, dan Firmware. Kemudian kumpulkan dalam satu folder.
  3. Kamu instal SPD driver dalam folder yang sudah diekstrak tadi.
  4. Matikan ponselmu sebentar dan lepas baterainya. Setelah beberapa detik, pasangkan lagi. Nah, jika sudah seperti itu, biarkan ponselmu tetap dalam keadaan mati.
  5. Selanjutnya, kamu jalankan research download dengan run as administrator.
  6. Kalau sudah terbuka, kamu pilih dan tekan tombol setting. Kemudian kamu akan diarahkan ke browser file.
  7. Setelah file browser terbuka, kamu cari firmware Evercoss A75A / Bintang yang tadi sudah kamu ekstrak.
  8. Klik file dan open. Kemudian hilangkan semua centang.
  9. Kamu tekan Download / Play pada RSD R2.9.
  10. Setelah itu, kamu hubungkan kabel USB ke HP terlebih dahulu sebelum ke PC atau komputer. Setelah itu, kamu bisa tekan semua tombol Volume [+ & -] dan tahan. Barulah setelah itu, kamu bisa menghubungkan USB kabel ke PC atau komputer atau laptop.
  11. Kamu harus tunggu proses flashing Evercoss A75A / Bintang dimulai. Nah, kalau terlihat sudah dimulai, kamu boleh melepaskan tombol yang ditekan sebelum mencolokkan USB tadi.
  12. Nah, setelah itu, proses flashing akan berjalan. Kamu tunggu hingga proses flash selesai. Mungkin memakan waktu bemenit-menit atau bahkan lebih lama.
  13. Kalau sudah selesai, kamu bisa lepas dan kamu coba hidupkan HP Evercoss A75A / Bintang milikmu.

Oke. Sekarang, kamu sudah tahu, kan. Cara flashing HP Evercoss A75A/ Bintang. Tidak terlalu sulit, bukan?

Kamu hanya perlu melakukan langkah demi langkah di atas dengan benar. Selamat mencoba, ya. Semoga bermanfaat.

Tips Evercoss:

Posted In Uncategorized

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *